Selasa, 06 Mei 2014

Cara Membangkitkan Semangat Belajar

Cara Membangkitkan Semangat Belajar
Cara Membangkitkan Semangat Belajar - Bagi yang kini tengah menempuh pendidikan, sudah pasti belajar adalah kewajiban utama yang harus dilaksanakan. Belajar dilakukan untuk menambah ilmu, wawasan dan pengetahuan. Namun, belajar juga dapat memberikan efek bosan pada diri kita. Efek bosan, atau jenuh yang biasa kita alami itu karena kurangnya semangat belajar yang ada didalam diri kita. Terlebih untuk aku sendiri yang kini tengah menempuh pendidikan di perguruan tinggi, semester dua, yang merasakan perbedaan semangat saat masih semester satu, dibanding sekarang yang mulai jenuh dan bosan. Untuk itu kita perlu membangkitkan semangat belajar kita, dengan melakukan berbagai macam hal positif yang dapat memotivasi diri, seperti:


1.Niat dan Kemauan.
Yah namanya juga usaha, pastinya yang paling pertama adalah niat dan kemauan. Gimana mau sukses dalam belajar, kalau niatnya aja udah nggak ada. Gimana mau dapat prestasi, kalau kemauannya aja nggak ada. Jadi seperti biasa dalam hal apapun niat tetap yang paling penting ya, termasuk kegiatan belajar. Niatkan dalam diri kalian untuk belajar lebih maju, dan siap menata masa depan. Jangan cuma melihat ke belakang dan ngomongin mantan *eh

2.. Berteman dengan orang yang rajin belajar.
Berteman dengan orang yang rajin belajar akan memacu semangat kita untuk ikut belajar bersama mereka. Caranya bisa dilakukan dengan membuat kelompok belajar dengan mereka, membuat diskusi kelompok dengan mereka, atau sekedar berkumpul bersama untuk membahas suatu topik pembelajaran. Yah seperti kata orang zaman dulu tentang perbandingan antara berteman dengan tukang pandai besi, dan penjual minyak wangi. Kalau kita berteman dengan tukang pandai besi setidaknya kita akan ikut kena bau asapnya, sedangkan kalau kita berteman dengan tukang minyak wangi kita akan ikut kena wanginya. Jadi teman juga dapat mempengaruhi semangat belajar kita.

3. Belajar dari Orang Lain.
Belajar juga bisa dilakukan dengan belajar dari orang lain. Yaitu dengan melihat orang lain disekitar kita yang sudah lebih dulu sukses atau memiliki prestasi yang membanggakan. Dengan begitu kalian dapat mempelajari bangaimana proses mereka menuju kesusksesan atau mendapatkan prestasi. Banyak bertanya pada mereka tentang cara membangkitkan semangat belajar yang ada di dalam diri mereka.

sumber

4. Pilih Saingan mu.
Memilih saingan disini adalah salah satu bentuk untuk meningkatkan semangat belajar kita, bukan untuk yang lainnya. Jika didalam suatu kelas atau di dalam kelompok belajar ada orang yang lebih pintar dibanding kita, buatlah mereka sebagai saingan dalam diri yang harus kalian kalahkan dalam hal minat belajarnya. Jangan mau kalah dalam prestasi yang dia buat, dan jangan menyerah untuk terus belajar menyainginya dengan sportif. Dengan begitu biasanya kita akan lebih termotivasi untuk terus lebih baik dibanding dia.

5. Membaca Novel atau Film yang Memotivasi.
Nah novel atau film juga bisa memotivasi kita untuk membangkitkan semangat belajar kita juga loh! Jadi kalau mau nonton film selain bisa mmenghibur, juga bisa memotivasi kita. Misalnya seperti film atau novel Laskar Pelangi yang memuat kisah tentang anak-anak yang memiliki semangat belajar yang tinggi. Kita bisa ambil pelajaran dari semangat mereka yang disalurkan melalui hal-hal positif.

6. Intropeksi Diri.
Yaahh entah mengapa setiap buat tulisan tips, aku selalu buat bagian intropeksi diri dalam bagian akhirnya. Mungkin karena memang intropeksi diri adalah hal yang harus dilakukan juga. Karena setelah kalian melakukan hal yang aku sebutin di atas, dan tak berhasil. Berarti kita perlu yang namanya intropeksi diri untuk mengetahui apa yang kurang dalam diri kita. Misalnya kita kurang pada niatnya, atau kemauannya, atau usahanya. Atau mungkin karena faktor lainnya, yang membuat hasilnya masih belum maksimal. Tapi satu hal yang pasti, menyerah bukanlah jawabannya, melainkan memperbaiki segalanya.

Selamat mencoba dan terus berusaha.
Jadiah motivator hebat untuk jiwa kalian yang kuat.



Ini aku, pikiranku, dan ceritaku.

9 komentar:

  1. oke Chi, Noted.

    udah sih dari dulu, kecuali yg nomor 4. Ga pernah milih saingan soalnya. apa perlu juga dipraktekin ya.

    BalasHapus
  2. gue juga udah berpegang teguh kayak gitu dari dulu, ngomongin saingan cuma gue simpen dalam ati aja. hehee

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga lebih baik dari pada saingannya yah hhe

      Hapus
  3. Paling sering sih semangatin diri sendiri. Walaupun kadang gagal tapi cukup ampuh juga sih hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya karena semangat terbesar yah datang dari diri sendiri

      Hapus
  4. Yang kedua itu gagal di aku xD

    BalasHapus
  5. Kalau gagal dicoba lagi hhe
    Karna teman juga berpengaruh ko

    BalasHapus
  6. wihh,,,nice post, lanjutkan...
    www.saungobby.blogspot.com

    BalasHapus